Prajurit Satgas Yonif 614/Rjp periksa kesehatan warga Bakon
Rabu,daftar 10 nama situs togel terpercaya 2 Oktober 2024 21:04 WIB
Jayapura (ANTARA) - Prajurit Satgas Yonif 614/Raja Pandhita memeriksa kesehatan warga Kampung Bokon, Distrik Tiom, Kabupaten Lanny Jaya, Papua Pegunungan.
Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan dengan mendatangi kampung Bokon, kata Danpos Tiom Yonif 614/Rjp Lettu Mulyadi dalam keterangannya, Rabu.
Menurut dia, pemeriksaan kesehatan dilaksanakan saat anjangsana ke kampung yang menjadi wilayah tugasnya.
Kegiatan teritorial yang dilaksanakan itu sebagai wujud kemanunggalan TNI-Rakyat, sekaligus menjalin silaturahmi.
“Melalui pemeriksaan kesehatan dan pengobatan diharapkan menjadi salah satu bentuk pendekatan yang dilakukan prajurit yang bertugas di Pos Tiom Satgas Yonif Raider 614/Raja Pandhita dengan masyarakat di sekitar pos," katanya.
Yahukimo Kogoya, salah satu warga kampung Bokon seusai mendapatkan pengobatan mengucapkan terima kasih kepada Satgas TNI, khususnya prajurit yang bertugas di Pos Tiom karena telah memberikan pengobatan gratis kepada masyarakat di kampungnya.
“Masyarakat sangat terbantu dengan adanya pengobatan gratis yang ada di Pos Tiom, semoga TNI selalu diberikan kesehatan dan keselamatan sampai berakhirnya penugasan", kata Yahukimo Kogoya.
Untuk menjangkau kampung Bakon, dilakukan dengan menggunakan kendaraan roda empat yang doubel gardan. Kabupaten Lanny Jaya merupakan satu dari delapan kabupaten di Provinsi Papua Pegunungan bersama Kabupaten Jayawijaya, Nduga, Mamberamo Tengah,Tolikara, Yahukimo, Pegunungan Bintang, dan Yalimo.